Minuman Kesukaan dan Kepribadiannya


Beberapa hari yang lalu saya pernah memposting tentang mengenal bentuk hidung dan karakter pemilik hidung tersebut. Sekarang saya akan memberikan lagi cara mengetahui kepribadian seseorang lewat minuman kesukaannya.

1. Kepribadian Seseorang Penyuka Kopi
Minuman favorit Toni Petir ini, mau kopi pait, kopi bermerk, kopi tubruk, cappucinno, kopi luwak, d el el. Penikmat minuman hitam ini berkepribadian pekerja keras dan prefeksionis. Demi harga diri, kamu pantang meminta bantuan pada orang lain saat mengerjakan sesuatu. Dibutuhkan usaha ekstra untuk menaklukkan mereka yang menyukai kopi karena mereka agak kaku. Bagi orang di sekitarnya, saya sarankan untuk mengajak mereka lebih santai dalam menjalani hiup.

2. Kepribadian Seseorang Penyuka Teh

Mau teh kering, teh celup, teh hijau, teh botol, teh yang lainnya, penyuka teh biasanya bersifat santai dan relax dalam menjalani hidup. Mereka tidak suka terburu-buru, tapi kalau ada maunya, mereka akan berusaha mendapatkannya. Bagi orang di sekitarnya, saya sarankan untuk tidak menekan mereka dengan terburu-buru, kalau tidak ingin dijauhinya.

3. Kepribadian Seseorang Penyuka Jus Buah

Buah apel, buah jeruk, buah mangga, buah jengkol, buah peuteuy, buahaya hahaha, pokoknya jus buah apa aja deh. Penggemar jus buah pasti menyukai tantangan dan berani ambil resiko. Maklum, penggemar jus termasuk orang yang mudah bosan sehingga senang mencoba hal-hal baru. Bagi orang di sekitarnya, saya sarankan untuk tidak bersikap manja, mengeluh di depan mereka. Kita harus selalu bersikap penuh kejutan jika ingin meraih simpatinya.

4. Kepribadian Seseorang Penyuka Air Mineral

Penyuka air dalam botol dan air putih ini selalu sederhana dan nggak banyak maunya. Tapi jangan salah, dibandingkan penyuka minuman lainnya, dia berjiwa paling sensitif sekaligus puitis. Mereka si penyuka air juga pastinya romantis. Jika mereka sudah cocok dan suka dengan seseorang, tentunya mereka akan berusaha sekuat tenaga untuk menyenangkannya. Penyuka air putih ini juga termasuk orang irit karena air mineral biasanya paling murah.
Wah bener juga, dulu air mineral adalah air paling mahal.
1 Liter minyak tanah = Rp 400
1 Liter air mineral = Rp 2.000
Bandingkan sekarang
1 Liter minyak tanah = Rp 8.000
1 Liter air mineral = Rp 2.500
dengan asumsi harga termahal. Belum juga dengan air kesehatan, air oksigen.


http://ters*elubung.blogs*pot.com/2010/08/kepribadian-seseorang-melalui-minuman.html

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sistem, Cara Kerja, Cara Melacak dan Jasa Lacak Posisi Seseorang dari Nomor HP

Bereksperimen dengan Raket Nyamuk

Teori dan Rangkaian Transistor Sebagai Penguat Arus